Jumat, 08 April 2016

Video Flash Back MotoGP Argentina Penuh Drama , Dovizioso & Ianone Jatuh, Marquez Menang Mutlak.



Pembalap tim Repsol Honda, Marc Marquez, menjadi juara pada balapan MotoGP Argentina, Senin dinihari tadi. Dengan kemenangan itu, Marquez kini memimpin klasemen sementara pembalap.

Marquez yang memulai balapan dari posisi terdepan sempat disalip pembalap tim Movistar Yamaha, Jorge Lorenzo, dan pembalap tim Ducatti, Andrea Dovizioso. Dovizioso sempat memimpin lomba beberapa putaran sebelum Valentino Rossi dan Marquez membalapnya dan memaksanya turun menjadi peringkat ketiga.

Nasib nahas dialami Lorenzo yang terjatuh dari motornya di tikungan pertama saat balapan menyisakan 15 putaran lagi. Persaingan antara Marquez dan Rossi pun terjadi hingga tengah balapan. Pembalap tim Suzuki Ecstar, Maverick Vinales, sempat menyodok ke posisi ketiga menggeser Dovizioso dan Andrea Ianonne.

Pada balapan kali ini para pembalap diharuskan mengganti motor di tengah balapan. Pergantian motor itu terjadi karena adanya masalah pada ban Michelin yang membuat pembalap Scott Redding mengalami kecelakaan pada sesi latihan. Pengawas balapan pun akhirnya memutuskan semua pembalap untuk melakukan pergantian motor di tengah balapan agar ban tak habis dan menyebabkan kecelakaan yang sama.

Setelah para pembalap melakukan pergantian motor, dominasi Marquez terjadi. Secara perlahan dia meninggalkan Rossi dan pembalap lain dengan jarak yang cukup jauh. Di belakangnya, Rossi bertarung dengan Vinales untuk memperebutkan juara kedua. Sayangnya, Vinales mengalami kecelakaan di tikungan pertama pada putaran ke-18.

Rossi sempat melebar saat menikung dan duo Ducatti, Ianonne dan Dovizioso, menyodok ke posisi kedua dan ketiga di akhir-akhir balapan. Namun nasib baik masih menaungi Rossi, kedua pembalap Ducatti itu bersentuhan di tikungan terakhir dan mereka pun terjatuh. Rossi akhirnya berhasil merebut posisi kedua, sementara posisi ketiga ditempati oleh rekan Marquez, Dani Pedrosa.